Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Relaksasi: Pentingnya Menjaga Kesehatan jiwa


https://titiknol.co.id/gaya-hidup/kurangi-stres-dengan-tujuh-teknik-relaksasi-ini/

Seperti yang pernah kita bahas sebelumnya, bahwa selain kita butuh makan dan minum untuk kebutuhan kekuatan tubuh kita, kita juga sangat memerlukan ketenangan dalam jiwa kita. Siapa di dunia ini yang tidak ingin tenang jiwanya? (Bukan tenang dalam arti mati lho ya, beda konteks lagi kalo yang satu ini).

Apalah artinya perut kenyang, apa-apa keturutan tapi tetap aja masih ada perasaan yang ngganjel, yang kadang karena ngganjelan itu buat makan pun tak enak, tidur pun tak nyenyak, macam orang jatuh cinta aja, eiiiittt, itu kasmaran atau kepikiran utang, ealahh malah ngomong utang jadi keinget orang itu to sing penggaweane (kerjaannya) ngrusuhi kehidupan orang aja, hadehhh malah sampe kemana-mana sampe lupa kalo ada tugas yang belum kelar, kerjaan itu juga malah harus dateline hari ini lagi, behhhh apa manih iki, gusti ohh gusti, kok iseh wau jomblo,, hhh punn
Pun pun hop, stop...

Mari kita merelaksasi, terlebih dahulu, yuk;
Pertama-tama, cari tempat yang tenang, yang sekiranya kamu ndak merasa keganggu, kemudian ambil posisi duduk. Ingin di lantai, rerumputan, di pasir, di kursi, sofa, dimanapun cari saja tempat duduk nya sekiranya kamu nyaman. Kalo saya lebih sering nyaman mengambil posisi sila.

kemudian, pilih dulu satu kalimat yang bermakna positif. Seperti Bismillah, Alhamdulillah, atau tenanglah.

Jika sudah, (baca ini sampai habis dulu baru mulai praktekkan) Mari Tutup Mata, Kemudian ucapankan kalimat positif tadi secara perlahan-lahan, lalu ulangi, ulangi saja terus berulang-ulang sampai ketenangan itu mulai didapatkan.

KemudianNiatkan, serta Izinkan semuanya rileks, mulai dari ujung rambut, kepala, pundak, badan, lutut hingga ujung jari kaki. Niatkan serta izinkan setiap hembusan nafasmu mengantarkan pada kondisi relaksasi yang dalam, semakin dalam, dan nyaman.

Bernafaslah secara perlahan dan dalam.

(Jika ingin keadaan ini menjadi hal yang biasa mari membiasakannya, meruntikannya selama 30 hari kedepan)

Kegiatan relaksasi ini, seperti yang sudah kita bahas sebelumnya, merupakan salah satu cara untuk mengolah batin kita. Sering-sering sajalah melakukannya. Karena, pentingnya menjaga pola kesehatan batin kita tak kalah pentingnya dengan menjaga pola kesehatan badan kita, dan memang inti dari kesehatan itu sendiri lebih dilihat dari seberapa bugarnya batin kita.

Seperti yang pernah disampaikan dari hasil penelitian tentang 75% penyakit itu bergantung pada kesehatan psikis (jiwa) kita. Maka perlunya selalu mengedepankan berfikir positif (positif thinking), dan selalu mengafirmasi segala hal ke arah yang positif, sangatlah penting untuk mulai dibiasakan sejak saat ini juga.

Waallahu a'lam